Rabu, 15 Februari 2012

Belajar Bersyukur dari Alam

Saya tidak bisa mengatakan bahwa saya orang yang gampang menangis, tetapi kalau saya ingat2 lagi kayaknya saya bisa katakan kalau saya mudah sekali menangis.

Beberapa hari yang lalu saya tidak tahu kenapa, tapi tiba2 saja saya ingin menangis, maka menangislah saya di balkon kamar lantai dua rumah nenek saya. Penyebabnya barangkali kejadian sebelumnya yang membuat air mata tidak bisa ditahan.

Anyway, saya pokoknya mau menangis, jadi sepulang dari ATM, saya duduk di balkon dengan langit - langit plafont tua yang nampak ternoda oleh bocoran air, kebetulan angin bertiup semilir, enak sekali buat tidur. Tapi saya tidak mungkin tidur sementara air mata saya mengalir terus. Dalam keadaan sedih seperti itu saya teringat ayah yang masih merantau dan memiliki istri kedua di Kalimantan, mamak yang sangat lelah tentunya (semoga beliau tetap sehat) merawat adik  yang tengah berjuang merebut kesejahteraannya dengan hidup irit dan berkompetisi seperti saya mendapatkan hidup yang lebih layak. Saya merasa sebagai orang yang paling menderita di dunia. Atau tepatnya saya bukan orang yang bersyukur dengan nikmat-Nya ? Tiba-tiba terlihat barisan semut tepat disamping tempat duduk saya, dengan asiknya mereka berputar-putar menari, mengkukur-ukur lantai mencari makan. Pemandangan ini menyadarkan saya akan ayat Allah bahwa sekecil apa pun makhlukNya, Allah telah mengatur rizki mereka dengan baik di bumi dan di langit. Maka kembali saya menangis, karena setelah saya pikir2 saya sebenarnya masih sangat kaya dibandingkan saudara2 saya yang tidak punya rumah, atau mereka yang belum makan hari ini, atau mereka yang terbaring sakit tanpa bisa berobat. SAYA SANGAT KAYA, Ya ALLAH. Astaghfirullah...Maka sambil masih terisak saya lantunkan surat Al-Fatihah dan menyelami dengan sangat nikmat makna yang terkandung di dalamnya. Pun saya lantunkan salawar Nabi dan beberapa hafalan pendek yang masih menempel di kepala. Semut yang masih berkerumun di sekeliling, seperti tahu ada manusia yang tengah bersedih, atau mereka juga tentunya tahu ayat yang saya baca, karena Allah menciptakan mereka untuk bersujud kepadaNya.

Saya teringat Nenek, beliau barangkali orang pertama yang mengajarkan kami untuk menyayangi hewan dan tanaman. Nenek sering saya jumpai mengajak bicara kucing-kucing di lingkungan rumah. Dengan bahasa sederhana misalnya `Jangan nakal ya, jangan nyuri ikan lagi, nih dikasih makanan enak`, bahkan selepas shalat subuh di masjid pun nenek pasti memulai rutinitas hidup dengan menyiram tanaman (nenek punya koleksi tanaman obat dan bunga), sambil tak lupa mengucapkan `assalamu alaikum` kepada makhluk-makhluk cantik itu. Saya tidak tahu apakah beliau berdzikir pula sambil mengerjakan rutinitas itu. Barangkali dengan perlakuan itu tanaman di rumah kami tumbuh subur. Saya pun terbiasa dengan perbuatan ini

Jadi semut-semut itu pun menjadi sasaran bicara saya, saya pikir mereka datang mendekat karena mengira saya bawa makanan, maka saya katakan `maaf, ya hari ini saya tidak bawa makanan`. Saya seperti orang tidak normal barangkali, tapi seperti nenek, saya percaya makhluk itu berindera, memahami bahasa manusia, walaupun kita tidak paham bahasa mereka.Yang pasti kehadiran mereka sedikit membuat saya lega, dengan menghela nafas dalam-dalam saya tinggalkan tempat nyaman itu sambil tak lupa mengucapkan salam pada para penghibur.
Barangkali sama dengan yang lain, sesudah menangis pasti muncul kelegaan. Rasanya seperti mendaki gunung, dan ketika sampai di puncak kita seperti menjadi penguasa dunia ! Begitulah efek menangis. `menangis` juga dianggap sehat oleh para ahli kesehatan, karena dengannya kotoran berupa kesumpekan,kejengkelan bisa terobati, pun air yang mencuci mata kita ketika menangis barangkali ada efek membersihkan mata. Entahlah, tapi saya menangis lagi ketika menulis tulisan ini. Hiks...hiks....  :’)


1 komentar:

  1. Las Vegas Convention Center Tickets - JTM Hub
    Buy cheap 창원 출장안마 Las Vegas Convention Center tickets 파주 출장샵 at JTMhub.com. View 전라남도 출장마사지 all upcoming conventions 순천 출장샵 and concerts in Las Vegas. Find all upcoming events 삼척 출장안마 at

    BalasHapus